#Q&A: Kalau Daftar AdPlus Harus Dengan Domain TLD ya?

Kamis, 26 Juli 2012

Dalam blog ini saya sudah sangat sering membahas tentang AdPlus bisa dilihat dari beberapa artikel saya sebelumnya. Saya menulis tentang AdPlus karena saya lihat saat saya ketikkan di search Engine dengan kata "AdPlus" belum banyak yang review/membahas tentang AdPlus.

Kita kembali lagi di #Q&A(Question & Answers) dan kali ini saya coba bertanya-tanya dengan pihak AdPlus tentang masalah pendaftaran menjadi publisher di AdPlus. Saya dengar-dengar AdPlus tidak menerima publisher yang blognya tidak punya domain TLD. Oleh karena itu saya coba bertanya dengan pihak AdPlus melalui FansPagenya.

Kira-kira begini hasil tanya jawab yang saya lakukan dengan AdPlus melalui FansPagenya.

Keyoy: Kalau daftar AdPlus harus pakai domain TLD ya? Gak boleh sub domain Blogspot, wordpress atau blogdetik gitu?

AdPlus: ‎@Keyoy: iya Mas Yoy Ajalah....:) manggilnya mas "Yoy" aja yah..:)

Keyoy: Okee boleh panggil apa aja :D
kenapa gak boleh selain domain TLD? misalnya trafiknya gedek, gak ada toleransi gitu? :D

AdPlus: Mas Yo'y: Ini berhubungan dengan kebijakan Marketing Strategy kami Mas,dimana kita menawarkan premium network kepada para advertiser .... :)

Hasil tanya-tanya saya ini bisa kamu lihat di FansPagenya AdPlus. dan di bawah ini juga ada Screenshot hasil tanya-jawab saya dengan AdPlus.

Hasil Tanya-jawab dengan AdPlus(kilk gambar untuk lebih jelas)
Jadi terjawab sudah bagi semua yang bertanya-tanya kenapa AdPlus tidak menerima blog berdomain selain TLD. Jawabannya karena ini berhubungan dengan kebijakan Marketing Strategy Adplus dan Adplus menawarkan premium network kepada para advertisernya.

Oke cukup sampai sini dulu #Q&A(Question & Answers) kali ini semoga dapat bermanfaat dan terimakasih sudah membaca artikel ini. Jika berkenan saya mohon komentarnya sedikit tentang artikel ini makasih.

10 Lubang Keamanan Wordpress yang Jadi Pintu Masuk Cracker

Rabu, 25 Juli 2012

Wordpress memang gak seperti platform Blogspot milik google yang bisa di bilang lebih aman dan jarang kena Hack. Apalagi Wordpres self hosting kita harus ekstra berhati-hati karena sangat rawan di hack dan biasanya jadi incaran para Cracker(orang yang menggunakan ilmu hacker untuk hal yang buruk) untuk menghack blog kita.

Saya menemukan beberapa celah/lubang keamanan ini setelah membaca diartikel vellimarwan.com yang membahas tentang bagian celah yang biasanya digunakan Cracker untuk menghack blog wordpress kita. Apa saja celahnya/lubang keamanan yang harus kita waspadai dan jaga agar blog wordpress tidak kena Hack?

1. Readme.html
File ini adalah file yang selalu muncul dan selalu ada kalau kamu menginstall wordpress melalui Fantastico atau Softaculous. Kenapa file ini bisa jadi celah/lubang keamanan yang harus diwaspadai? karena dalam file Readme.html orang lain bisa melihat versi wordpress yang kita install di blog wordpress kita dan seperti yang kita semua tau setiap versi wordpress punya BUG-nya yang bisa menjadi celah untuk di hack.

Untuk mengatasi hal ini kamu bisa menghapus file ini atau rename file ini dengan nama yang lain, tapi ingat kalau dihapus jangan lupa di backup dulu karena takutnya ada error nanti kita masih punya backupnya.

2. WordPress Version (View Page Source)
Di bagian ini kita juga bisa melihat versi Wordpress yang sedang digunakan. Coba aja kamu test dengan klik kanan(pada mouse kamu) setelah itu klik View Page Source. Biasanya yang tidak menghapus file <meta name=”generator” … orang lain bisa melihat versi wordpress yang sedang dia gunakan seperti gambar di bawah ini.

Untuk mengatasi hal ini kamu bisa menghapus <meta name=”generator” … yang ada pada file header.php kemudian coba cek kembali apa versi wordpress yang kamu gunakan masih bisa terlihat atau tudak.

3. Install.php
File ini juga selalu ada saat kita pertama kali menginstall blog dengan CMS wordpress. File ini juga bisa menjadi celah penting untuk blog wordpress. Untuk mengatasi agar tidak mudah kena serangan Cracker ubah/rename file ini atau dihapus saja(kalau dihapus janga lupa di backup dulu ingat!)

4. Install-helper.php
File ini juga bisa menjadi celah keamanan blog wordpress sebaiknya di rename filenya atau bisa juga di hapus, karena file ini juga bukan file yang penting kok untuk disimpan.

5. Setup-config.php
Celah ini sangat jarang digunakan oleh Cracker namun gak ada salahnya kalau kita berhati-hati. Celah ini baru ditemukan pada WordPress versi 3.3.1. Untuk berhati-hati kamu bisa rename file ini atau bisa juga dengan cara menghapus file setup-config.php ini.

6. Prefix Database Standart (wp_)
Kalau kamu menggunakan Fantastico atau Softaculous untuk menginstall blog wordpress kamu secara otomatis prefix database-nya adalah “wp_”. Celah ini oleh cracker biasanya digunakan untuk melakukan suntikan atau SQL Injection. Disarankan untuk kita lebih baik mengganti prefix “wp_” dengan prefix yang lain sesuai keinginan kita melalui $table_prefix value pada file wp-config.php atau kita juga bisa menggunakan plugin WP Security Scan agar bisa lebih mudahnya.

7. Folder WP-Admin.php Tidak Terkunci
WP-Admin.php adalah sasaran empuk yang biasanya digunakan oleh cracker untuk masuk ke lubang keamanan blog wordpress bila tidak terkunci dengan baik. Untuk mengatasi hal tersebut kita bisa menambahkan file .htaccess ke dalam folder wp-admin.php.

Tambahkan script berikut ini di file .htaccess tersebut.

# BEGIN WordPress
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteCond  %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond  %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule .  /index.php [L]
# END WordPress

8. File Permission di WP-Config.php Tidak Terkunci
Secara default permission file WP-Config.php sudah di setting 644 agar tidak bisa di akses oleh siapapun. Tapi kalau kamu pernah mengubah permision file WP-Config.php, disarankan untuk kembali mengsetting file ini dengan permision file 644.

9. Plugin Tidak Disembunyikan
Cara mudah dan sederhananya adalah dengan cara menambahkan file .htaccess ke root plugins. Dengan script berikut ini kamu letakkan di dalam file .htaccess tersebut.

# BEGIN WordPress
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteCond  %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond  %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule . /index.php  [L]
# Prevents directory  listing
IndexIgnore *
# END WordPress

10. Plugins dan Themes yang Mengandung Malcious Code
Hati-hati jika memeakai theme atau plugin premium tapi gratis di internet karena biasanya theme dan plugin yang seperti itu mengandung kode-kode ter-enkripsi yang tidak jarang mengandung Malcious. Kadang-kadang juga di susupi dengan Cookies Stuffing.

Itulah dia 10 Lubang Keamanan Wordpress yang Jadi Pintu Masuk Hacker yang saya baca dari vellimarwan.com dan coba saya tuliskan kembali disini. Semoga dapat bermanfaat dan terimakasih :)

AdPlus.co.id Punya Banyak Campaing dari Brand Terkenal

Selasa, 24 Juli 2012

AdPlus.co.id seperti yang pernah saya ceritakan dalam tulisan saya sebelumnya Apa Itu AdPlus.co.id? adalah salah satu media Advertiseing digital/PPC baru di Indonesia yang mampu bersaing dengan media Advertiseing digital/PPC lokal lainnya di Indonesia.

Meski terbilang sangat baru Advertiser/Pengiklan di Adplus.co.id tidaklah sedikit seperti media Advertiseing digital/PPC lokal lainnya. Buktinya banyak brand-bran terkenal di Indonesia yang menjadi pengiklan di Adplus.co.id.

Saya adalah salah satu publisher Adplus tapi bukan memakai blog ini blog lain. Ketika ada campaing baru dari AdPlus, AdPlus selalu mengirim email Konfirmasi kepada semua publishernya untuk menanyakan apakah sang publisher mau menerima campaing baru tersebut atau tidak. Dari sanalah saya melihat banyak sekali campaing brand-brand terkenal yang pasag iklan di AdPlus.co.id.

Brand-brand terkenal yang pernah memasang iklan dan saat ini masih memasang iklan di AdPlus.co.id adalah sebagai berikut:
  • Indosat
  • Axis
  • KIA
  • Lazada
  • BlackBerry
  • Nokia
  • Philips
  • Dan masih banyak lagi
Selain punya banyak campaing dari brand-brand terkenal, Minimal POnya juga sedikit $20 kalau saya gak salah, jadi bisa cepat PO.

Cara Buat Status dan Komentar Kosong di Facebook

Hari ini saya memang lagi gak ada kegiatan apa-apa cuma duduk di atas tempat tidur dengan sebuah laptop untuk update blog. Kan hari ini puasa dari ppada saya cuma tidur-tidur lebih baik saya nulis aja di blog mana tau bisa bermanfaat untuk orang lain.

Diartikel kali ini saya cuma ingin nulis artikel ringan(artikel yang kalau ditulis gak ribet dan gak perlu ambil pusing) kan berhubungan lagi puasa gak kuat untuk nulis yang berat-berat. Memangnya mau tulis tentang apa? Tentang cara buat komentar kosong dan status kosong(artinya gak ada tulisan sedikitpun cuma kosong gitu aja). Saya baru coba tadi dan hasilnya bisa kamu liat pada gambar di bawah ini.
Hasil saya buat status kosong
Udah lihat kan gambar diatas? itu yang saya maksud status kosong. Kalau kamu mau coba cara gampang banget.

1. Ke beranda kamu terlebih dahulu atau ke bagian profil kamu pokoknya yang ada tempat buat status dan komentarlah

2. Isi di kotak status atau komentar kamu dengan tulisan "@[2:2: ]" tanpa tanda petik dan ingat jangan di ubah tulisan itu sedikitpun, karena kalau kamu ubah sedikit aja misal Spasinya status kosongnya gak akan muncul.

3 Setelah itu tekan kirim dan lihat hasilnya.

Gampang kan? kalau udah coba dan berhasil jangan lupa kasih komentar kamu di bawah artikel ini ya? saya tunggu lho :D
 

Editor Picks